top of page

HANCALA

       HANCALA merupakan salah satu UKMF (Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas) yang berada di lingkungan FMIPA, yang bergerak di bidang Pencinta Alam. Dalam kegiatannya HANCALA menawarkan tiga divisi yaitu

  1. Panjat Tebing (Rock Climbing)

  2. Gunung Hutan (Mounteenaring)

  3. Gua (Caving)

       Terbentuknya HANCALA berawal dari beberapa mahasiswa FMIPA UNY yang memiliki minat dan keinginan yang sama yaitu sebagai Pecinta Alam. Beliau-beliau adalah Rohmat (Mat’96), Jalidu (Kim’97), Sastro (Kim’97), Adi T (Fis’97). Peresmian lahirnya hancala dilakukan bersamaan dengan pendakian massal pada tanggal 15 November 1998. Nama Hancala berasal dari bahasa Kawi yang artinya Gunung, merupakan gagasan dari Antok (Mat’98). Sampai dengan tahun 2013 ini Hancala telah mengalami tiga belas generasi kepengurusan.Dalam rangka mengembangkan eksistensinya sebagai Organisasi Pecinta Alam, HANCALA bekerjasama dengan berbagai

Organisasi lain, seperti :

a. Sakber PPA DIY

b. FPTI (Federasi Panjat Tebing Indonesia)

c. ASC (Acintyacunyata Speleological Club)

d. ACY (Arisan Civing Yogyakarta)

       Dengan bergabungnya beberapa anggota HANCALA pada ke-4 organisasi tersebut. Selain itu HANCALA juga sering mengirimkan wakilnya dalam mengikuti berbagai event lomba yang dilaksanakan di DIY dan JaTeng. Selain pernah menjadi Juara Putra dan Putri dalam Lomba Lintas Alam di Klaten, Hancala juga terpilih mewakili SLeman dalam lomba Climbing di PORDA,PORPROV DIY 2012, dan mengikuti Lomba Panjat Dinding Nasional, Lomba Tracking, Lomba SRT, Reboisasi serta LatGab yang diadakan Sekber PPA DIY untuk lebih mengembangkan minat dan bakat para Anggota dan menggalang kerjasama dengan Mapala lain.

 

       HANCALA mempunyai beberapa proker terdekat yaitu Ekspedisi Nusantara (Lombok), Fun Climbing, Pendakian Massal, Penerimaan Anggota Baru, dan National Boulder Competition.

SUSUNAN KEPENGURUSAN HANCALA 2013

 

Pembina : Drs. Eko Widodo

DPO                : Eko Setio Pambudi Wibowo

                          Alfian Husni Adiwena

Ketua              : Dimas Candra Saputra

Sekretaris        : Dewi Megawati

Bendahara      : Eka Wareh H

 

Ka. Diklat                   : Anwarulmuna

Ka. Divisi Climbing    : Astri Kurniawati

            Staff                : Kukuh Roh Aji

Ka. Divisi Mountenering        : Harini Asri Bahari

Ka. Divisi Caving                   : Estianingrum

Ka. Divisi Logistik      : Elsa Afifah L. D

Humas                                    : Susanti

 

bottom of page